You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 50 Peserta Dari DWP Dan Suban Jakbar Ikuti Pelatihan Membuat Handycraft Wuri Setyaningsih / ???
....
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Pelatihan Kerajinan Tangan di Jakbar Diikuti 50 Peserta

Wakil Wali Kota Jakarta Barat, Iin Mutmainnah membuka kegiatan pelatihan kerajinan tangan di area kantor wali kota setempat.

Saya mengapresiasi DWP Jakarta Barat yang telah menginisiasi pelatihan ini

Kegiatan pelatihan yang diinisiasi Dharma Wanita Persatuan (DWP) Jakarta Barat ini diikuti 50 peserta.

Pada kesempatan itu, Iin menyambut positif kegiatan pelatihan kerajinan tangan tersebut.

DWP DKI Jakarta Adakan Pelatihan Merangkai Bunga

“Saya mengapresiasi DWP Jakarta Barat yang telah menginisiasi pelatihan ini," ujarnya, Kamis (8/9).

Menurut Iin, selain bisa meningkatkan keterampilan peserta, kegiatan ini juga dinilai mampu menjadi alternatif peluang usaha.

“Jika kegiatan ini dapat dilakukan berkelanjutan, maka akan muncul para perajin baru," imbuhnya.

Ketua TP PKK Jakarta Barat, Lilia Sentosa mengatakan, kegiatan ini bagian dari upaya DWP dalam meningkatkan keterampilan para anggotanya. 

“Kali ini peserta dilatih membuat tas dan dompet dari bahan kain denim bekas," katanya. 

Ia menyampaikan, dalam pelatihan ini juga dihadirkan narasumber Metavia, perajin kerajinan tangan dari Fafa and Quilt dan anggota Dekranasda Jakarta Barat.  

"DWP memiliki visi besar ingin menjadi organisasi isteri ASN yang profesional dan memperkuat peran serta perempuan dalam pembangunan bangsa," tuturnya.

Ia berharap, apa yang dilakukan DWP Jakarta Barat ini mampu memperkuat pemberdayaan perempuan, sehingga dapat berperan lebih sebagai mitra kerja pemerintah dari aspek manapun.

"Karena sejatinya DWP adalah dari kita, oleh kita dan untuk kita,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1451 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1376 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1286 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1259 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1127 personFolmer